Memiliki tubuh yang ideal memang idaman setiap orang tidak hanya perempuan saja namun juga laki-laki. Untuk itu, tidak heran jika banyak sekali jenis perawatan dan juga cara-cara yang dilakukan oleh mereka yang ingin memiliki tubuh ideal tanpa lemak yakni dengan melakukan tindakan seperti slimming treatment misalnya. Dan karena pengaruh zaman sudah semakin modern dan maju, Anda jadi tidak perlu bingung jika ingin menurunkan dan menghilangkan lemak dalam tubuh Anda, jika memang kebetulan Anda merasa lemak yang ada di dalam tubuh Anda sudah sangat banyak dan membuat tubuh Anda menjadi terlihat gemuk dan tidak ideal. 

Beberapa teknologi dan varian untuk melakukan perawatan dalam proses penghilangan lemak memang sudah banyak sekali. Seperti contohnya adalah fat loss dan fat freezing. Keduanya adalah salah satu cara yang paling banyak digemari oleh masyarakat Indonesia maupun masyarakat di dunia luar yang ingin menghilangkan lemak. Karena sudah banyak yang berhasil membuktikan bahwa memang kedua tindakan tersebut yakni fat loss dan juga fat freezing ini memang sudah terbukti sangat ampuh untuk menghilangkan dan mengurangi lemak yang ada di dalam tubuh. 

Lalu kemudian yang menjadi pertanyaan adalah apakah keduanya fat loss dan fat freezing ini aman untuk tubuh ? apakah nanti ada efek sampingnya yang sangat berbahaya bagi tubuh dan bisa mengancam kesehatan jika dilakukan? Ini mungkin menjadi salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan oleh orang-orang yang mungkin pertama kali ingin mencoba teknologi tersebut. Apakah memang benar aman atau malah nanti akan sangat buruk bagi kesehatan dan dampaknya juga buruk bagi diri sendiri? Supaya lebih jelasnya, berikut ini adalah perbandingannya: 

  • Fat loss 

Jadi fat loss adalah salah satu suplemen yang sudah sangat dipercaya oleh banyak orang bisa digunakan sebagai obat untuk menurunkan dan menghilangkan lemak dalam waktu yang relatif  cukup cepat. Memang suplemen cukup efektif dan bagus jika digunakan untuk menurunkan lemak. Tetapi satu hal yang perlu Anda ingat bahwa suplemen ini juga pastinya memiliki efek samping yang sangat buruk bagi kesehatan jika Anda sampai salah metode dalam mengkonsumsi obat tersebut. Untuk itu supaya lebih aman Anda lakukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu. 

  • Fat freezing 

Jadi yang belum tahu bahwa fat freezing adalah salah satu bentuk proses peluruhan lemak dalam tubuh yang dilakukan dengan cara membekukan sel lemak yang ada di dalam tubuh dalam kurun beberapa waktu. Jadi sel lemak tersebut akan dingin dan akan keluar serta luruh lewat saluran pencernaan. Jadi teknologi ini memiliki keistimewaan karena bisa memilih bagian mana yang akan dihancurkan lemaknya. Tetapi yang harus diingat terapi ini tidak bisa dilakukan sembarang orang. Karena nanti setelah melakukan terapi ini akan timbul luka dan juga beberapa efek samping seperti kemerahan dan kulit sakit. 

Di atas adalah beberapa pilihan dan penjelasan yang bisa Anda simak mengenai beberapa cara dan teknologi yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan lemak. Antara fat loss dan fat freezing keduanya memiliki efek samping yang cukup berbahaya jika Anda sampai salah teknik. Jadi usahakan dengan hati-hati dan jangan sembarangan. 

Leave a Comment

Your email address will not be published.

X